SMKN 3 Banjarbaru karantina Siswa Kelas XII

Dalam rangka mengantisipasi siswa yang terlambat dan berhalangan mengikuti Ujian Nasional tahun 2011, SMKN 3 Banjarbaru berinisiatif menginapkan siswanya di sekolah. Inisiatif yang mula-mula dilontarkan oleh Kepala SMKN 3 Banjarbaru, Rosehan Anwar ini didukung sepenuhnya oleh orang tua siswa Kelas XII. Selain itu Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru juga mengijinkan kegiatan tersebut, dengan harapan dapat meningkatkan kesuksesan pelaksanaan UN 2011 ini.
Karantina dilaksanakan sejak hari Minggu, 17 April 2011 pukul 16.00 WITA, yaitu cek in siswa di sekolah. Kegiatan akan berlangsung selama 3 hari yaitu sampai Rabu, 20 April 2011. Kegiatan karantina dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru, Drs. Firdaus Hazairin. Dalam acara pembukaan yang dirangkai dengan Sholat Magrib, Sholat Hajat dan Sholat Isya berjamaah, Ketua Panitia Pelaksana, Ibnu Yusa melaporkan bahwa sebanyak 79 siswa telah cek in dan siap menjalani proses karantina. Terdiri dari 23 siswa laki-laki yang dibagi dalam 2 ruangan, dan 56 siswa perempuan yang dibagi dalam 4 ruangan.
Dalam sambutannya, Kepala SMKN 3 Banjarbaru, Rosehan Anwar menyampaikan bahwa pada awalnya perencanaan kegiatan ini sempat ditentang salah satu orang tua siswa, namun setelah sosialisi, orang tua siswa sangat mendukung kegiatan ini. Sedangkan Kepala Dinas, Firdaus Hazairin menyampaikan apresiatif yang tinggi terhadap kegiatan ini. Beliau menambahkan kegiatan ini adalah yang pertama di Kota Banjarbaru, bahkan mungkin yang pertama di Kalimantan Selatan dan Indonesia, kata beliau.
Dalam kegiatan karantina ini, siswa menjalani kegiatan yang diarahkan untuk lebih berkonsentrasi menghadapi UN 2011. Kegiatan pembelajaran tambahan, tausyiah dan olahraga ringan menjadi rutinitas yang akan dilaksanakan selama 3 hari mendatang.

Berita yang sama di SKH Banjarmasin Post http://banjarmasin.tribunnews.com/read/artikel/2011/4/18/82758/siswa-smkn-3-banjarbaru-dikarantina

Artikel Terkait



Comments :

0 komentar to “SMKN 3 Banjarbaru karantina Siswa Kelas XII”

Post a Comment